Dengan informasi yang cukup, aktivitas akan menjadi lebih mudah.

Saturday, December 16, 2017

Wisata Gurun Bidiya Oman


Disamping wisata bahari dan gunung, Oman juga memiliki objek wisata gurun. Untuk itulah, kami melakukan perjalanan ke kota Bidiyah. Jaraknya lebih kurang 200 km dari Azaiba Muscat. Jika perjalanan langsung, bisa ditempuh sekitar kurang dari 3 jam. Namun karena hari Jum'at, kami singgah dulu disebuah masjid di Fanja/Bid Bid. Sekitar 43 km dari Azaiba.

Ternyata ini adalah Masjid Sultan Qaboos. Berarti selama di Oman, kami telah mengunjungi 3 masjid Sultan Qaboos, yaitu di Muscat, Nizwa dan Fanja.
Selesai Shalat Jum'at, kami melanjutkan perjalanan. Disebuah SPBU kami istirahat sebetar. Sebagaimana lazimnya disini, tempat shalat wanita terpisah. Dimasjid juga ada ketentuan tidak boleh membawa anak-anak dibawah 10 tahun kedalam ruangan shalat. Oleh sebab itu, kami memilih SPBU yang ada mushalla dan restoran atau toko swalayan.
Perjalanan kami lanjutkan lagi menuju Bidiya atau Bidiyah. Kota ini terletak di Ash Sharqiyah Region. Setelah istirahat di sebuah restoran, kami langsung menuju gurun. Kendaraan kami parkir diujung jalan aspal, karena tidak cocok dipakai memasuki gurun.
Gunung pasir keemasan terlihat tidak jauh dari tempat parkir kendaraan. Dengan berjalan kaki, kami nikmati wisata gurun. Pasir halus dibukit gurun, membuat langkah tidak teratur. Kadang mundur lagi kebawah.


Kami hanya mampu mendaki hingga ke pinggang bukit. Dari sini terlihat hamparan bukit pasir yang luas. Disisi lain ada pemukiman dan kebun kurma. Terdapat juga kandang-kandang unta.
Sesekali lewat kendaraan pengunjung lain. 
Matahari terbenam dibalik bukit pasir sebelum masuk waktu maghrib. Ketika terdengar sayup suara azan, kami bergerak turun. Tidak terlihat ada lampu penerangan disekitar bukit. Menghabiskan petang menjelang malam di gurun, merupakan kesan tersendiri. 
(Azaiba, Muscat, 16 Desember 2017)

No comments: