Gunung batu dan laut merupakan pemandangan umum di Oman. Pemandangan seperti ini terlihat jelas jika kita melakukan perjalanan keluar kota. Laut dengan pantai berpasir hal biasa. Pantai berbatu kerikil tentu kurang biasa.
Di negeri kita, kerikil disebut juga batu sungai/kali. Sebab, batu tersebut adanya disekitar sungai. Ketika mengunjungi salah satu pantai di wilayah Sur Oman, saya menemukan banyak sekali batu kerikil berbagai ukuran. Tidak terlihat ada sungai. Juga tidak terlihat tanda-tanda batu itu sengaja di datangkan.
Penasaran, saya bertanya kepada salah seorang kerabat. Menurutnya, batu itu memang dari laut. Dibawa gelombang ke pantai. Maka jadilah pantai berbatu krikil. Batu kerikil berbagai ukuran ini dapat dilihat di taman-taman kota. Untuk menambah daya taman.
Saya tidak tahu apakah batu kerikil itu juga digunakan sebagai bahan bangunan. Di lapangan terbuka, selalu telihat adanya batu-batu kerikil diantara hamparan tanah.
(Muscat Oman, 4 Desember 2017)
No comments:
Post a Comment